SajianSedap.com - Resep Sop Sayuran, hidangan berkuah nikmat yang sangat mudah dibuat dan pastinya sehat.
Untuk itu, kita bisa banget menghadirkan Resep Sop Sayuran sebagai menu pelengkap makan malam nanti.
Dengan Resep Sop Sayuran ini, kita jadi tidak perlu bingung mau membuat menu apa untuk lengkapi menu santap malam.
Baca Juga: Resep Kering Tempe Mi Tabur Abon, Lauk Kering Untuk Pelengkap Bersantap yang Rasanya Mantap Banget
Waktu: 30 Menit
Sajian: 8 Porsi
Bahan:
100 gram soun, rendam didalam air dingin sampai lentur, potong-potong
1500 ml kaldu ayam, dari rebusan tulang ayam
3 siung bawang putih, cincang kasar
2 tangkai seledri ikat
2 buah wortel, potong bulat 1 cm
2 buah kentang potong kotak
2 sendok teh kecap ikan
1 sendok makan garam
1/8 sendok teh merica bubuk
2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh minyak wijen
100 gram brokoli, potong perkuntum
2 buah jamur kuping, rendam, potong-potong
1 batang daun bawang, potong serong
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Sop Sayuran:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan seledri sampai harum.
2. Tuang kaldu ayam. Masak sampai mendidih. Masukkan wortel dan kentang. Masak sampai setengah layu.
3. Tambahkan kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai mendidih. Masukkan brokoli, dan jamur kuping. Masak sampai matang.
4. Tambahkan minyak wijen, soun, kapri, dan daun bawang. Aduk rata. Angkat dan sajikan.
Baca Juga: Resep Kembang Kol Masak Aroma Seledri, Menu Praktis Dengan Aroma Menggoda
Baca Juga: Siap-Siap, Resep Telur Ceplok Masak Sambal Hijau Praktis Ini Bikin Nafsu Makan Sulit Terkendali
Baca Juga: Ini Dia Resep Kentang Masak Ampela, Sajian Sempurna Untuk Pelengkap Makan Malam
Baca Juga: Resep Tumis Jamur Dan Sosis, Menu Rumahan yang Super Mudah Membuatnya
Baca Juga: Meskipun Simple, Resep Udang Masak Tomat Ini Rasanya Lezat Banget
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR