Sajiansedap.com - Setiap orang setelah seharian beraktivitas akan sangat membutuhkan istirahat.
Tidur adalah solusi terbaik agar tubuh mendapatkan energi baru kembali.
Tapi tidak semua orang bisa tidur dengan nyenyak loh.
Bahkan ada yang insomnia sampai berhari-hari lamanya.
Jika dibiarkan akan sangat membahayakan kesehatan tubuh kita.
Tidak mau kan, berakhir di rumah sakit?
Tenang saja, ada kok solusi mudah mengatasi insomnia.
Dijamin bisa kembali tidur nyenyak semalaman.
Mari kita simak bersama ulasan lengkapnya berikut ini.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Cara Tidur Cepat
Cara cepat tidur Dilansir dari Healthline (10/5/2020), ada beberapa metode yang bisa membantu tidur lebih cepat.
Bahkan, hanya membutuhkan waktu 10 hingga 60 detik. 1.
Metode militer Cara pertama agar cepat terlelap adalah menggunakan metode militer.
Anggota militer seringkali memiliki jadwal tidur yang tidak konsisten.
Metode ini dikembangkan untuk membantu para tentara mencapai tidur hanya dalam waktu 10 -30 detik.
Berikut langkah melakukan metode militer: Rilekskan seluruh wajah, termasuk otot-otot di dalam mulut.
Turunkan bahu untuk melepaskan ketegangan dan biarkan tangan jatuh ke samping tubuh.
Buang napas dan rilekskan dada.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Nasi Putih Ternyata Punya Efek Tak Terduga Kalau Dimakan Sebelum Tidur, Kok Bisa?
Rilekskan kaki, paha, dan betis.
Kosongkan pikiran selama 10 detik dengan membayangkan pemandangan yang menenangkan.
Jika belum berhasil, coba ucapkan kata "jangan berpikir" berulang-ulang selama 10 detik. Lama-lama, Anda akan jatuh tertidur.
Teknik pernapasan 4-7-8 Lihat Foto Jika memiliki gangguan tidur mendengkur, tidurlah dalam posisi miring.
Selanjutnya adalah dengan teknik pernapasan 4-7-8 yang diciptakan oleh profesor asal University of Arizona, Andrew Weil.
Teknik pernapasan 4-7-8 tercipta dari teknik pengendalian napas pranayama yang umum di olahraga yoga.
Teknik pernapasan ini bisa membantu seseorang terlelap dalam kurun waktu 60 detik.
Namun bagi pemula, kemungkinan akan butuh waktu sedikit lebih lama hingga 120 detik atau 2 menit.
Ini Penjelasannya Simak langkah teknik pernapasan 4-7-8 berikut: Rebahkan diri dengan nyaman di atas tempat tidur.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Letakkan ujung lidah pada langit-langit rongga mulut, tepat di belakang gigi depan.
Kosongkan paru-paru dengan cara buang napas kuat-kuat melalui mulut hingga terdengar suara “wusss”.
Tutup mulut, dan tarik napas melalui hidung sambil menghitung (dalam hati) 1-4.
Tahan napas dan hitung 1-7.
Buka mulut dan embuskan napas kuat-kuat hingga terdengar suara “wusss” sambil menghitung 1-8.
Tips agar cepat tidur dan nyenyak Lihat Foto Tidur cukup dan berkualitas ternyata tak hak hanya bermanfaat bagi kesehatan secara umum, tetapi juga dapat baik bagi kesehatan otak.
Menurut Sleep Foundation, tidur yang cepat dan nyenyak pada dasarnya dipengaruhi oleh gaya hidup dan rutinitas tidur harian.
Oleh karena itu, selain cara instan di atas, ada beberapa tips untuk membangun kebiasaan tidur yang baik,
yakni: Konsisten terhadap waktu tidur dan bangun tidur.
Kurangi asupan kafein, nikotin, dan alkohol.
Hindari perangkat elektronik menjelang waktu tidur.
Pastikan kamar dalam keadaan gelap, sejuk, serta bebas dari gangguan.
Batasi durasi tidur siang maksimal 30 menit, dan jangan lakukan di waktu sore.
Gunakan kasur hanya untuk tidur.
Jika masih kesulitan tidur, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter.
Dokter akan membantu mengidentifikasi masalah dan menyarankan terapi atau perawatan yang dibutuhkan.
Manfaat Air Daun Selada Untuk Kualitas Tidur
Manfaat air selada pertama kali dikenal setelah sebuah penelitian yang diterbitkan oleh National Library of Medicine pada tahun 2017 yang membuktikan selada memiliki efek menginduksi tidur pada tikus.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa selada, terutama selada romaine ditemukan lakton seskuiterpen tertentu yang merupakan sumber bahan pengikat tidur dan merelaksasi tubuh.
Serta kandungan polifenol antioksidan yang berperan sebagai antioksidan alami otak untuk melawan kerusakan oksidatif.
Kendati demikiam penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mendukung hipotesis ini.
Namun melansir dari Health, selada mengandung lactucarium yang bisa membuat kita mengantuk.
Christopher Winter, MD, dari Charlottesville Neurology and Sleep Medicine mengatakan untuk benar-benar mendapatkan manfaatnya maka perlu merendam selada dalam jumlah yang banyak.
Jumlah lactucarium dapat membantu jika mengambil lebih dari lima daun selada.
Kehangatan dari air itu sendiri yang bisa membuat anda mengantuk bersama dengan efek plasebo yang sehat.
Jadi apakah air selada benar-benar bisa membuat kita tertidur?
Mungkin saja itu bisa membantu, tetapi secara keseluruhan metode ini membutuhkan bukti ilmiah yang lebih lanjut.
Di dalam beberapa jenis daun, terutama selada romaine, terdapat senyawa fitokimia antara lain laktusin, laktukopirin, triterpenoid, saponin dan lain-lain.
Para peneliti percaya nutrisi ini memiliki beberapa efek analgesik (penghilang rasa sakit) dan menenangkan.
Bila anda tertarik mencoba minuman ini, maka caranya cukup mudah yaitu dengan mencuci beberapa lembar daun selada organik, masukan ke dalam cangkir, tuang dengan air yang sangat panas.
Biarkan terendam setidaknya lima sampai sepuluh menit, lalu ambil daunnya dan minum airnya.
Anda juga bisa menambahkan beberapa perasaan lemon atau madu untuk penambah rasa.
Meskipun anda sudah meminum ini namun tidak ada hasil yang signifikan, minum air selada dapat memberikan manfaat bagi tubuh seperti yang dilansir dari Dr Axe.
Air selada mampu menghidrasi tubuh dengan kandungan bebas kalori, karbohidrat dan gula.
Selada juga mengandung sejumlah kecil fitronutrien yang dapat membantu melawan peradangan dan stres oksidatif.
Untuk mendapatkan efek drastis pada kesehatan, anda harus banyak minum ini.
Baca Juga: Resep Martabak Telur Makaroni Enak, Pilihan Snack Spesial Untuk Di Siang Hari
Nutrisi anti-inflamasinya bermanfaat untuk melindungi jaringan dan sel dari kerusakan.
Selain berdampak pada tidur, manfaat air selada dapat membantu pencernaan dan detoksifikasi
Berpotensi membantu mengurangi gejala seperti refluks asam yang mungkin mengganggu tidur.
Minum air selada aman tanpa menimbulkan efek samping apapun.
Sebaiknya gunakan selada organik ya anda untuk mengurangi daun selada yang disemprot pestisida.
Cuci bersih selada agar bahan kimia tidak larut dalam air ketika diminum.
Baca Juga: Resep Tumis Kerang Taoge, Menu Serba Seafood yang Enak Dan Pastinya Sehat!
Artikel telah ditayangkan di kompas dengan judul, Cara Cepat Tidur Nyenyak, Hanya Butuh 10-60 Detik
Cara Mencuci Lap Dapur Kotor dan Berminyak Bisa Kinclong Lagi Pakai Bahan Dapur Ini
Source | : | kompas |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR