Namun sebelum itu semua terjadi, ada baiknya kita mencegah kolesterol tinggi yang bisa menyebabkan jantung koroner bukan?
Ada banyak cara ampuh yang bisa Anda lakukan untuk mencegah kolesterol tinggi, meskipun memiliki riwayat keturunan.
Salah satunya dengan mengonsumsi jus kol.
Sayur kubis atau kol yang biasanya digunakan untuk memasak sup ataupun lalapan, ternyata ampuh untuk mengtasi kolesterol tinggi.
Dilansir dari Kontan.co.id dari buku berjudul Care Your Self, kubis mengandung vitamin A,C, B, kalium, klor, iodium, fisfor, sodium, flovanoid dan sulfur.
Dimana semua kandungan tersebut membuat kubis bermanfaat untuk menurunkan kolesterol.
Untuk merasakan manfaatnya mudah, cukup membuat kubis sebagai jus kubis.
Dimana untuk menurunkan kolesterol tinggi, kita bisa konsumsi 100 ml jus kubis per hari secara rutin.
Meski begitu, dalam mengonsumsi jus kubis ini baiknya kita tidak berlebihan.
Sebab kita bisa mengalami efek samping dari konsumsi kubis, yakni berupa perut kembung.
Namun berbicara tentang mengontrol kadar kolesterol tinggi, memang penting bagi kita untuk melakukannya.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR