Saat mual, tak mudah bisa makan dalam porsi normal. Umumnya, Anda jadi tak berselera makan saat mual.
Tapi, Anda perlu tetap menjaga nutrisi makanan agar energi tetap terjaga.
Salah satu alternatif makanan penghilang rasa mual yang bergizi dan padat energi adalah pisang.
Makan pisang bisa membantu menggantikan kalium yang hilang setelah muntah atau diare.
Jika tidak suka pisang, Anda bisa menggantinya dengan sumber asupan padat energi lain seperti alpukat, kentang tumbuk, atau buah rebus.
5. Kacang-kacangan
Kekurangan protein dapat membuat gejala mual terasa lebih parah.
Pastikan untuk mengonsumsi jenis protein sehat rendah lemak. Pilih kacang-kacangan apabila Anda tidak alergi dengan camilan sehat ini.
Kacang-kacangan bisa menjadi sumber energi sekaligus membantu mencegah mual. Terutama jika mual karena lapar, kadar gula darah rendah, atau hamil.
Hindari kacang-kacangan apabila mual Anda disebabkan infeksi virus.
Pasalnya, makan kacang justru bisa bikin Anda makin mual.
Selain itu, pastikan untuk menghindari makanan pemicu mual seperti asupan berlemak, gorengan, makanan sangat manis, makanan pedas, makanan dengan aroma tajam, dan kafein.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Makanan Penghilang Rasa Mual"
KOMENTAR