Sajiansedap.com - Adanya nyamuk di rumah tentu jadi hal yang menjengkelkan.
Hal ini karena seluruh aktivitas di rumah akan sangat terganggu.
Biasanya cara cepat menghilangkan nyamuk adalah dengan semprot obat nyamuk.
Tapi ada kok cara alami mengusir nyamuk kok.
Beli saja dulu serai di pasar lalu olah seperti ini.
Dijamin anda akan takjub dengan perubahan yang terjadi deh.
Tidak percaya?
Mari kita simak ulasan lengkapnya bersama.
Jangan sampai anda menyesal telat tahu!
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Usir Nyamuk Dengan Serai
Biasanya kalau nyamuk sudah masuk rumah kita harus cepat-cepat mengusirnya.
Anda biasa selalu mengandalkan obat nyamuk.
Anda mungkin sering menggunakan semprotan anti nyamuk untuk mengusirnya.
Namun, kalau keseringan pakai obat nyamuk malah gak bagus untuk kesehatan kita.
Lebih baik anda menggunakan bahan alami saja, ampuhnya juga seampuh menggunakan semprotan anti nyamuk kok.
Bahan alami ini adalah serai.
Ya, serai bisa mengusir nyamuk dari rumah.
Anda tentu sudah tak asing lagi dengan serai kan?
Karena serai menjadi salah satu bahan dapur yang biasa digunakan anda untuk menambah aroma pada masakan.
Mengutip dari Kompas, berikut cara mengusir nyamuk dengan serai yang harus Moms tahu.
Bahan:
- 5 sampai 10 batang serai
- Pisau
- Wadah mika
- Talenan
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Dadar Gulung Ayam, Olahan Camilan Tradisional Dengan Isian Rasa yang Begitu Nikmat
Berikut tahapan-tahapannya:
1. Bersihkan serai dengan kupas kulit terluarnya, cuci bersih dengan air mengalir.
Pastikan tidak ada bagian serai yang kotor atau terkena tanah.
Pokoknya jangan sampai tak bersih.
2. Lalu, anda siapkan wadah mika yang sudah dilubangi pada bagian tutupnya.
Lubangi kecil-kecil, yang penting aroma serainya bisa tercium dari wadah mika.
3. Setelah selesai menyiapkan wadah mika, iris tipis batang serai pakai pisau dan talenan.
Pokoknya sampai aroma serai bisa tercium.
4. Masukkan irisan batang serai ke wadah mika yang sudah dilubangi.
Lalu, tutup wadah mika agar irisan serai tidak berserakan.
5. Agar nyamuk hilang dari rumah, letakkan irisan batang serai yang sudah ada di dalam wadah mika itu disudut-sudut rumah yang dihinggapi nyamuk.
6. Irisan batang serai yang ada di dalam wadah mika digunakan untuk memancing nyamuk.
Perangkap nyamuk dari irisan serai ini bisa digunakan selama 1 bulan.
Baca Juga: Resep Milky Cokelat Cake Enak Dan Lembut, Kudapan Istimewa Untuk Menikmati Akhir Pekan Di Rumah
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Cuma Modal Serai yang Diolah Jadi Seperti Ini, Nyamuk Dijamin Tak Akan Masuk ke Dalam Rumah, Orang-orang Jadi Tak Perlu Beli Semprotan Anti Nyamuk Lagi!
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR