Uap air yang menetes dapat membuat adonan bantat dan tidak matang sempurna.
4. Perhatikan ukuran kukusan
Ukuran kukusan pun perlu diperhatikan karena dapat memengaruhi uap airnya.
Sebaiknya ukuran panci kukusan tidak perlu terlalu besar. Selama loyangnya masuk sebetulnya sudah cukup.
Jika terlalu besar uap airnya jadi terlalu banyak sehingga dapat membuat adonan tidak matang sempurna.
5. Ganti putih telur dengan kuning telur
Jika ingin adonan lebih lembut, putih telur untuk brownies bisa diganti dengan kuningnya saja.
Kuning telur bersifatkan melembutkan adonan kue.
Sebab di dalamnya terdapat kandungan lesitin alami.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Tips Agar Adonannya Tidak Bantet
Brownies kukus wajarnya memiliki tekstur yang lembut dan empuk seperti sponge. Tak terlalu padat dibandingkan brownies panggang.
Baking powder bisa digunakan untuk stabilizer adonan brownies kukus.
“Tapi ada juga yang pakai baking powder dan soda kue, tapi takarannya satu banding satu, contoh dalam adonan pakai 1 kg tepung baking powder dan soda kuenya masing masing pakai 10 gram,” jelas Chef Anis, Executive Pastry Chef dari Hotel Ciputra Jakarta.
Penggunaan soda kue atau baking powder harus sesuai takaran, agar rasa dari adonan tidak pahit dan teksturnya pas.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Cara Kukus Brownies agar Lembut dan Tidak Bantat
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR