Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Wafel Gulung Pisang, Menu Sarapan Dan Bekal Kegemaran Si Buah Hati
Untuk rasa yang lebih enak, simpan stroberi segar di atas meja, jauh dari sinar matahari langsung, dan konsumsi dalam 1 atau 2 hari setelah memetik atau membelinya.
Selain itu, jangan mencuci stroberi terlebih dahulu sampai Anda siap untuk memakannya. Stroberi membusuk lebih cepat setelah dicuci.
10. Pepaya mentah
Pepaya yang belum terlalu matang atau masih mentah akan menjadi kering teksturnya dan tidak enak, apabila disimpan di dalam kulkas.
Hal ini terjadi karena dipengaruhi oleh suhu dingin kulkas yang menghambat proses pematangan pepaya. Hajya pepaya yang sudah matang yang bisa Anda simpan di dalam kulkas.
11. Buah-buahan kering
Menempatkan buah-buahan kering di kulkas hanya akan menambah kelembapan yang tidak diinginkan.
Buah kering paling baik disimpan di tempat yang kering dan gelap, dalam wadah kedap udara. Jika disimpan dengan benar, mereka dapat bertahan hingga 6 bulan.
Baca Juga: TANPA Karbit, Mangga Mentah Bisa Cepat Matang dengan Trik Gampang Ini, Bisa Buat Stok di Rumah
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Buah-buahan Ini Tak Bagus Disimpan di dalam Kulkas
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR