Jika memang Anda masih kekeh ingin berhenti makan nasi gak masalah.
Sebab Anda bisa mengonsumsi sumber karbohidrat lainnya.
Ya, Dokter dan Ahli Gizi Masyarakat DR. dr. Tan Shot Yen, M.hum membeberkan sumber karbohidrat lain selain nasi yang bisa Anda konsumsi.
1. Singkong
Kandungan karbohidrat singkong tidak jauh berbeda dengan kandungan karbohidrat nasi, yaitu sebesar 38,06 kilogram per 100 gram singkong.
Meski memiliki kandungan karbohidrat yang hampir serupa, Tan mengatakan bahwa jumlah protein pada singkong termasuk kecil.
"Tetapi (singkong) proteinnya kecil. Makanya ada istilah empat pilar gizi seimbang, salah satunya makanlah sumber pangan beragam," kata Tan kepada Kompas.com, Jumat (13/8/2021).
Kandungan lain pada 100 gram singkong adalah 160 gram kalori, 1,36 gram protein, 0,28 gram lemak, dan indeks glikemik singkong sekitar 60-80.
2. Jagung
Selain nasi dan singkong, sumber karbohidrat lainnya yang bisa Anda temukan di Indonesia adalah jagung.
Mengutip berita Kompas.com yang tayang pada Senin (1/3/2021), jagung merupakan salah satu makanan pokok yang banyak dikonsumsi di beberapa daerah di Indonesia, seperti Madura dan Nusa Tenggara Timur.
Tiap 100 gram jagung diketahui mengandung 355 kkal kalori, 73,7 gram karbohidrat, 9.2 gram protein, 3,9 gram lemak, dan indeks glikemik jagung 48.
Baca Juga: Disuruh Warganet Banyak Makan Agar Tidak Kelihatan Kurus, Begini Jawaban Telak Mikha Tambayong!
3. Sagu
Sagu merupakan bahan yang bisa dibuat menjadi beragam hidangan, seperti nasi sagu, mi sagu, pempek, dan sebagainya.
Menurut berita Kompas.com yang tayang pada Kamis (22/10/2020), setidaknya sudah ada enam provinsi di Indonesia yang memanfaatkan sagu sebagai makanan pokok atau olahan lain.
Enam provinsi tersebut adalah Riau (Kepulauan Meranti), Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Kalimantan Barat (Pontianak), Sulawesi Utara (Kabupaten Kepulauan Sangihe), serta Papua dan Maluku.
Menurut informasi yang diterima dari Tan, tiap 100 gram sagu kering mengandung 355 kkal kalori, 94 gram karbohidrat, 0,2 gram protein, 0,05 gram lemak, dan indeks glikemik sagu sebesar 102.
4. Ubi jalar
Bukan hanya singkong, ada juga jenis umbi lain yang bisa Anda manfaatkan sebagai sumber karbohidrat, yaitu ubi jalar.
Tiap 100 gram ubi jalar mengandung 86 kkal kalori, 20,12 gram karbohidrat, 1, 57 gram protein, 0,05 gram lemak, dan indeks glikemik ubi jalar 44.
Ubi jalar yang tinggi antioksidan ini bisa Anda masak dengan cara kukus, rebus, atau panggang dan sajikan bersama lauk pendampingnya.
Nah, bagi Anda yang berniat mau berhenti makan nasi seperti Mikha baiknya pikir ulang lagi ya.
Sebab walau sering disebut jadi penyebab diabetes dan badan gemuk, nasi juga bisa berikan manfaat untuk tubuh kita loh!
Baca Juga: Punya Tubuh Ideal Karena 6 Tahun Kuat Tak Makan Nasi, 5 Hal ini Jadi Rahasia Diet Mikha Tambayong
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR