SajianSedap.com - Cara merawat sepatu kulit ternyata tidak boleh sembarangan, lo.
Kalau sembarangan, sepatu kulit bisa cepat rusaknya.
Sepatu kulit punya bahan yang lebih mahal dari sepatu lainnya.
Untuk itu, cara merawatnya pun sangat jauh berbeda.
Ada beberapa tips merawat sepatu kulit supaya bisa awet bertahun-tahun.
Salah satunya, jangan sering-sering dicuci.
Mungkin sepatu jenis lain harus sering-sering dicuci supaya tidak buluk.
Namun, mencuci sepatu kulit terlalu sering justru bikin cepat mengelupas.
Tips Merawat Sepatu Kulit Supaya Awet
Merangkum dari Kompas.com, ada beberapa tips merawat sepatu kulit agar awet terus.
1. Jangan Sering-Sering Dipakai
Baca Juga: Tips Merawat Kain Mikrofiber Supaya Awet, Lakukan Trik Ini saat Mencucinya
Hampir semua jenis sepatu yang sering dipakai pasti paling cepat rusak.
Begitu juga dengan sepatu kulit.
Sepatu kulit biasa digunakan untuk menghadiri acara-acara formal.
Untuk itu, sebaiknya hanya pakai sepatu kulit di acara-acara tertentu saja.
Jangan dipakai setiap hari, apalagi dipakai untuk aktivitas yang terlalu enerjik.
2. Jangan Sering-Sering Dicuci
Sepatu kulit sebaiknya jangan sering-sering dicuci.
Sebab, hal tersebut bikin lapisan kulitnya cepat mengelupas.
Kalau sudah mengelupas, sepatu kulit tidak lagi enak dipandang.
Alih-alih dicuci, Anda bisa mengelap permukaannya saja dengan kain mikrofiber.
Lap setelah sepatu kulit Anda gunakan.
3. Simpan di Box Aslinya
Sebaik-baik menyimpan sepatu kulit adalah menyimpan di box aslinya.
Sebab, box asli sepatu kulit bisa mencegah kelembapan.
Selain itu, Anda juga bisa menambahkan silica gel bawaannya.
Untuk itu, jangan buang box sepatu kulit saat membelinya, ya.
4. Jauhkan dari Sinar Matahari
Sepatu kulit sebaiknya tidak terpapar sinar matahari langsung.
Sebab, sepatu kulit bisa mengering kalau kena sinar matahari terus-terusan.
Kalau terkena panas terus, kulitnya bakal mengelupas.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: 3 Tips Merawat Bra Kawat Supaya Tidak Mudah Rusak, Salah Satunya Jangan Masukkan ke Mesin Pengering
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR