Kuncinya adalah api yang harus panas betul.
1. Panaskan wajan sampai panas betul, bahkan sedikit berasap.
2. Tambahkan minyak agak banyak, lalu panaskan kembali
3. Kecilkan api, lalu pecahkan telur di dalam minyak
4. Telur akan langsung menyokelat. Segera balik dan biarkan matang.
Telur ceplok yang enak sebaiknya tidak dibiarkan terlalu lama di dalam minyak.
Soalnya, kulitnya akan menebal dan keras teksturnya.
Bumbu utama untuk membuat sambal hijau padang hanyalah bawang merah, cabai rawit hijau, cabai hijau keriting, cabai hijau besar dan tomat hijau.
Ya, orang padang jarang pakai bawang putih di bumbu balado mereka, lo.
Karena itu, penggunaan bawang merah pun cukup banyak.
Baca Juga: Hadirkan Sensasi Sedap Dari Resep Telur Ceplok Masak Sambal Sebagai Menu Utama Makan Siang
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR