Jenis daging ini cocok untuk dibuat empal yang memang dimasak lama.
Hasilnya, daging tetap empuk dan tidak mudah hancur.
Plus lemak yang menempel akan meleleh dan meresap ke dalam daging.
Lelehan lemak ini yang membuat daging semakin sedap.
Selain itu, jangan juga memilih daging yang mudah empuk seperti daging khas dalam karena empal bakal cepat hancur.
Ketika mengiris daging, kita bisa mengirisnya searah serat atau berlawanan.
Namun jika ingin cepat empuk, irislah berlawanan dengan arah serat.
Jika ingin tidak mudah hancur, irislah searah dengan serat.
Ini tergantung Anda yang memasak ya.
Setelah dipotong, daging bisa dibumbui dan dimarinasi terlebih dahulu.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR