SajianSedap.com - Selain kecoak, semut memang hewan yang bisa menyebalkan kalau ada di rumah.
Apalagi kalau kita menyimpan gula, ada saja cara semut untuk mendatanginya.
Meskipun sudah dimasukkan ke dalam toples gula, semut masih bisa mencari jalan masuknya.
Alhasil, toples gula akan dipenuhi dengan semut sehingga kita susah ketika akan menggunakannya, nih.
Untuk mengusir semut dari dalam toples jangan langsung dikeluarkan atau malah dibuang, ya!
Karena ada kok cara mengusir semut dari dalam toples gula dengan bahan-bahan yang ada di rumah berikut ini.
Melansir dari Kompas.com, berikut bahan alami dan tak berbahaya yang bisa mengusir semut dari toples gula:
Cuka putih adalah bahan ajaib yang efektif membasmi serangga, termasuk semut.
Cara mengusir semut dengan cuka putih, yakni:
- Pertama, kita hanya perlu mencampur cuka dan air dengan perbandingan 1:1.
- Selanjutnya, olesi toples gula dengan campuran cuka dan tunggu hingga kering.
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR