SajianSedap.com - Nasi goreng menjadi santapan favorit keluarga.
Tak heran jika banyak yang memilih nasi goreng ketimbang nasi putih biasa saat adanya hajatan.
Dalam waktu singkat saja, satu wajan sudah langsung habis.
Selain enak dengan bahan tambahan lain, nasi goreng saat kondangan tidak menggumpal dan lembek.
Hal ini berbeda saat kita masak di rumah.
Nasi goreng justru lembek dan kurang nikmat saat dimakan.
Maka dari itu, sebelum masak nasi goreng, penting mengetahui beberapa hal ini.
Berikut beberapa cara masak nasi goreng agar tidak mudah lembek dan menggumpal.
beras pera adalah beras yang paling pas untuk dijadikan nasi goreng.
Soalnya beras pera tidak akan menggumpal saat dijadikan nasi goreng.
Berbeda dengan beras pulen yang lebih lembek sehingga lebih rentan menggumpal, terlebih saat dijadikan nasi goreng.
Selain jenis beras, penting juga untuk menggunakan nasi yang dingin untuk dijadikan nasi goreng.
Kalau nasi diambil dari rice cooker, lebih baik tunggu sampai uap panas nasi hilang.
Nasi yang dingin tidak akan menggumpal dan lebih menyerap bumbu dibanding nasi yang masih panas.
Paling baik lagi jika menggunakan nasi kemarin.
Hanya saja, nasi goreng yang menggunakan nasi kemarin harus langsung dimakan selagi hangat.
Kalau sudah dingin, apalagi dijadikan bekal, nasi goreng sudah pasti terasa super kering di tenggorokan.
Bahan campuran nasi goreng yang selalu digunakan adalah telur.
Nah, lebih baik masukkan telur terlebih dahulu pada wajan sebelum memasukkan nasi.
Hal ini akan mencegah nasi menggumpal dan lengket hingga gosong pada dasar wajan.
Sebelum dimasukkan ke dalam wajan, coba campur rata nasi dengan kecap dan bumbu terlebih dahulu dalam mangkuk.
Dengan begini, kemungkinan nasi goreng menggumpal bisa dihindari.
Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Nasi Goreng Tomat Enak Dan Praktis, Hidangan Favorit Buah Hati
Soalnya, tiap bulir nasi sudah terlapisi kecap sehingga tidak lagi terlalu lengket.
Baru setelah itu masukkan ke dalam wajan untuk digoreng sebentar agar bumbu lebih menyerap pada nasi.
Saat nasi masuk ke dalam wajan, langsung aduk nasi dengan cepat ya!
Karena pada dasarnya nasi sudah matang dan proses penggorengan hanya untuk membuat bumbu menyerap dan tercampur pada nasi.
Selain itu juga menghindari nasi terlalu lama pada wajan dan menempel hingga gosong di dasar wajan.
Sekarang kita siap membuat nasi goreng untuk sajian keluarga.
Jangan lupa cek halaman resep Sajian Sedap untuk melihat berbagai resep nasi goreng agar tidak membosankan dan pastinya sudah teruji kelezatannya.
Baca Juga: Mudah Dibuat Dan Rasanya Enak, Resep Nasi Goreng Tuna Cabai Kering Cocok Untuk Menu Sarapan Hari Ini
Daftar Makanan Dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Diletakkan Di Pintu Kulkas, Apa Saja?
KOMENTAR