Karena itu Anda harus mencegahnya mulai sekarang.
Konsumsi nanas bisa membantu menyeimbangkan tekanan darah.
Ini karena nanas memiliki kandungan potasium yang tinggi yang bisa membuat tubuh menjadi lebih rileks.
Selain untuk mengurangi rasa pegal dan menyembuhkan nyeri otot, nanas juga memiliki peranan yang sangat baik untuk menguatkan tulang dan otot.
Dalam sebuah nanas, terkandung kalsium yang sangat baik untuk kekuatan tulang.
Vitamin C yang ada dalam nanas juga berguna untuk memperkuat otot dan pembuluh darah.
Anda bisa mengonsumsi buah ini tiap harinya.
Baca Juga: Trik Bikin Nanas Tidak Gatal di Lidah Saat Dimakan, Sebelum Disantap Coba Rendan Dulu di Cairan Ini
Nanas memungkinkan Anda meningkatkan metabolisme tubuh.
Ini karena buah ini mengandung tiamin yang akan mengubah karbohidrat menjadi energi.
Anda akan merasa lebih kenyang, sehingga menghilangkan kegelisahan untuk makan dan mengurangi keinginan konsumsi makanan manis.
Ini memberi nutrisi mikronutrien yang tidak ditawarkan pada makanan apapun.
Selain itu, membantu menghindari kram yang terkait dengan kelelahan, karena ini menyediakan potassium yang menjaga keseimbangan elektrolit dalam tubuh.
Nanas akan membantu melawan peradangan karena mengandung enzim yang disebut bromelain yang berfungsi untuk menghilangkan racun dan retensi cairan.
Meski menyimpan manfaat yang luar biasa, makan nanas ada aturannya dan jangan berlebihan.
Terlalu banyak makan nanas justru membuat gula darah naik drastis dan bisa menyebabkan penyakit diabetes muncul.
Semoga bermanfaat ya.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Ketahui Manfaat Makan Nanas di Pagi Hari Bagi Tubuh, Yuk Catat!
Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Sayap Ayam Saus Nanas Enak Dan Unik Ini Tak Mungkin Ditolak
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR