SajianSedap.com - Di masa tua, wanita paling banyak mengeluhkan mengalami nyeri pada kaki.
Soalnya, wanita memang cenderung mengalami kekurangan kalsium pasca melahirkan, lo.
Nah, salah satu penyakit yang paling sering dikelukan adalah nyeri pada tumit.
Biasanya nyeri ini terjadi setelah kita bangun dari tidur.
Begitu menginjakkan kaki di lantai, tumit langsung terasa nyeri.
Ahli pun menyebut kalau nyeri pada tumit ini bisa jadi tanda penyakit dalam tubuh.
Tapi tenang, kita bisa mengatasinya cuma dengan menggunakan air es.
Yuk intip.
Melansir dari Cleveland clinic, kondisi ini disebut Plantar fasciitis dan biasanya terjadi di pagi hari setelah bangun tidur.
dr Thomas Torzok, DC, seorang Chiropractic (ahli medis yang menangani gangguan pada tulang, saraf, otot, dan ligamen) mengatakan bahwa, plantar fasciitis merupakan cedera pada kaki.
Hal ini karena kaki kita terlalu sering digunakan.
Penyebabnya adalah terlalu sering melakukan aktivitas olahraga yang berlebihan.
Seperti berlari atau melompat, atau memakai alas kaki yang kasar.
“Biasanya kita akan merasakan sakit di bagian bawah kaki saat menahan beban tubuh ketika berdiri,” kata dr Torzok.
Disamping itu, ada juga aktor-faktor lain yang dapat meningkatkan risiko terkena plantar fasciitis, salah satunya obesitas.
Anda wajib waspada jika kerap merasakan nyeri di bagian tumit.
Pasalnya bisa jadi obesitas tengah menggerogoti tubuh Anda.
Selain itu, plantar fasciitis juga bisa disebabkan karena seseorang berdiri dalam waktu lama di permukaan keras.
Selain itu, berdiri di permukaan yang keras selama beberapa jam atau lebih lama dapat merusak jaringan di kaki.
Namun jangan khawatir, kondisi ini sebetulnya diatasi dengan pengobatan rumahan.
Kalau Anda terlalu sering menggunakan kaki cobalah istirahat sebentar untuk memulihkannya.
Lalu sesekali cobalah lakukan peregangan kaki supaya otot dan sarafnya tidak tertarik dan mengencang.
Pilihlah alas kaki dengan ukuran yang tepat.
Kemudian hindari alas kaki dengan bentuk datar, pilihlah yang memiliki sedikit lengkungan.
Apakah kaki Anda terasa sakit setelah melakukan aktivitas berat seperti olahraga berlari, berjalan, duduk, atau berdiri dalam waktu lama?
dr Torzok menyarankan untuk mengompres telapak kaki dengan es.
Untuk kasus yang lebih parah, Anda bisa menggunakan belat untuk menahan kaki dan pergelangan kaki saat tidur.
Hal ini supaya kaki berada di posisi yang tepat saat tidur.
Sehingga dapat membantu meregangkan saraf dan otot di bawah kaki dan mengurangi rasa sakitnya.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR