SajianSedap.com - Bau mulut memang jadi permasalahan utama saat puasa.
Soalnya, mulut yang tidak dibasuh air selama lebih dari 10 jam memang rentan memunculkan aroma kurang sedap.
Padahal, bau mulut ini bisa bikin banyak orang gak percaya diri, lo.
Apalagi kalau harus berhadapan dengan orang-orang penting.
Makanya, coba deh intip cara mengatasi bau mulut saat puasa berikut ini.
Caranya terbilang ampuh banget.
Dokter gigi asal Semarang, Grace Widjaja Susanto menjelaskan ada berbagai penyebab seseorang mengalami masalah bau pada mulutnya.
Ia menjelaskan, orang yang berpuasa akan berhenti makan paling tidak selama 15 jam. Akibatnya, mulut tidak memproduksi air liur yang cukup sehingga menjadi kering.
"Liur yang berkurang membuat mulut tidak ada self cleansing dan kering. Jadi, meninggalkan bau akibat asam dari sisa makanan," jelasnya kepada Kompas.com, Sabtu (1/4/2023).
Grace menyatakan, sisa makanan yang tertinggal saat makan sahur akan meninggalkan asam di mulut.
Ketika mulut kering saat berpuasa, asam kemudian akan menguarkan bau busuk.
Kondisi demikian, menurutnya, akan lebih banyak dialami oleh orang lanjut usia.
Salah satunya termasuk laki-laki berusia 50-55 tahun.
Ini karena lansia cenderung memiliki air liur yang lebih sedikit sehingga mulutnya menjadi lebih mudah kering.
Selain karena berpuasa, Grace menyebutkan berbagai kondisi yang menyebabkan mulut berbau kurang sedap.
Kondisi ini antara lain:
- Gigi berlubang
- Gusi bengkak
- Menderita diabetes
- Memakai gigi palsu
- Meminum alkohol atau kopi
Baca Juga: Rekomendasi Obat Kumur Alami untuk Bau Mulut, Gak Bakal Malu Lagi Gegara Mulut Bau Mulai Sekarang
- Mulut infeksi atau sariawan
"Kondisi tersebut membuat mulut mudah menjadi asam dan berbau," tambah Grace.
Grace menjelaskan, mengatasi bau mulut harus disesuaikan dengan penyebabnya.
Jika mulut bau karena masalah kesehatan, maka masalah itu harus disembuhkan terlebih dahulu.
"Kalau bau karena kondisi gigi kotor, tinggal dibersihkan. Kalau memakai gigi palsu, dicopot dan dilakukan terapi," jelasnya. Namun, untuk seseorang yang memiliki bau mulut tapi kondisinya sehat, Grace memiliki tips lain.
"Selesai sahur, harus gosok gigi dan kumur. Kalau ada sisa makanan, meninggalkan asam sehingga saat mulut kering akan meninggalkan bau busuk," tambahnya.
Berikut tips mengatasi bau mulut saat berpuasa:
1. Ketika wudu, berkumur dalam waktu lama.
Ini akan melarutkan asam dan makanan yang menyumbat kelenjar liur. Karena ketika buntu, liur akan berkurang dan membuat mulut jadi kering.
2. Rutin berkumur
Dianjurkan berkumur dengan air hangat dan obat kumur selama paling tidak satu menit.
Hal ini akan mampu melarutkan lemak yang menghalangi kelenjar air liur.
3. Gosok gigi
Gosoklah gigi dalam waktu lama dan paling tidak dilakukan sebanyak dua kali dalam satu waktu.
Tindakan ini akan mencegah ada makanan sisa sahur atau berbuka puasa yang terselip di gigi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bau Mulut Saat Puasa? Begini Cara Mengatasinya"
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR