SajianSedap.com - Resep Kue Kelapa Panggang yang manis dan lembut ini merupakan kue tradisional yang ramai penggemarnya.
Makanya, camilan praktis satu ini cocok untuk kita hadirkan sebagai menu takjil buka puasa seru sore ini.
Mulut jadi sulit berhenti bergoyang ketika menyantap camilan praktis dengan rasa manis dan gurih ini begitu ktia mencicipinya.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 7 Buah
Bahan:
10 butir telur
375 gram gula pasir
2 1/4 sendok teh garam
600 gram tepung terigu protein sedang
75 gram tepung sagu
2 1/2 sendok teh baking powder
500 ml santan dari 1 1/4 butir kelapa
500 gram kelapa parut kasar
150 ml minyak goreng
Cara Membuat Kue Kelapa Panggang:
1. Kocok telur, gula pasir, dan garam sampai mengembang. Tambahkan campuran tepung terigu, tepung sagu, dan baking powder bergantian dengan santan sambil diayak dan dikocok perlahan.
2. Masukkan kelapa dan minyak goreng. Aduk rata.
3. Tuang ke dalam cetakan kue lumpur yang sudah dipanaskan dan dioles margarin.
4. Tutup dan biarkan matang.
Baca Juga: Resep Pisang Goreng Wijen Saus Cokelat, Menu Buka Puasa Simple yang Tak Pernah Bikin Bosan
Baca Juga: Resep Bitterballen Kornet, Camilan Fancy yang Bakal Jadi Menu Takjil yang Paling Dicari
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR