SajianSedap.com - Resep Ayam Bekakak ini adalah menu nusantara dengan rasa dan aroma yang begitu lezat.
Tak heran kalau menu simple satu ini jadi semakin menarik untuk disantap.
Kalau ingin menghadirkan menu makan siang yang istimewa, hadirkan saja menu praktis satu ini.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
1 ekor ayam kampung, belah dua bagian tengahnya tidak putus, tekan melebar
1 sendok makan air jeruk nipis
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
6 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
4 lembar daun salam
1 buah asam kandis
2 sendok makan kecap manis
3 sendok teh garam
1 sendok teh gula merah
1.000 ml air kelapa
3 sendok makan minyak, untuk menumis
Bumbu Halus:
2 cm kunyit, bakar
5 butir kemiri, sangrai
5 buah cabai merah besar
12 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 cm jahe
1 sendok teh ketumbar
Cara Membuat Ayam Bekakak:
1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis. Diamkan 20 menit di lemari es.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, daun jeruk, daun salam, dan asam kandis sampai harum. Tuang air kelapa. Didihkan.
3. Masukkan ayam. Masak sampai berubah warna. Bubuhi kecap, garam, dan gula merah. Aduk perlahan. Masak di atas api kecil sampai bumbu meresap.
4. Bakar ayam di atas pan bergelombang sambil diolesi sisa bumbu sambil dibolak-balik sampai kecokelatan.
Baca Juga: Resep Ikan Bulu Ayam Masak Cabai Merah, Menu Praktis Dengan Aroma yang Mantap
KOMENTAR