SajianSedap.com - Kelapa tua biasanya dimanfaatkan bagian dagingnya untuk diparut dan diperas santannya.
Atau diparut untuk dijadikan bahan baku dalam berbagai masakan dan makanan.
Biasanya banyak orang membeli kelapa tua dalam bentuk utuh dengan sabun dan tempurungnya lalu dibuka sendiri.
Sementara dagingnya dimanfaatkan, banyak bagian kelapa tua yang biasanya dibuang begitu saja, misalnya saja air kelapanya.
Air kelapa tua biasanya dibuang begitu saja ke wastafel atau selokan karena dianggap tidak berguna.
Padahal sebenarnya air kelapa tua juga bermanfaat dengan kandungan nutrisinya yang beragam
Namun bukan untuk dikonsumsi, Anda dapat menggunakannya untuk pengganti pupuk tanaman Anda.
Seperti apa manfaatnya untuk tanaman?
Simak berikut ini selengkapnya agar tak lagi membuang percuma air kelapa tua Anda setiap menggunakan kelapa tua untuk memasak.
Dilansir dari Balcony Garden Web, dalam laporan yang diterbitkan Centro Escolar University of the Philippines, air kelapa sama efektifnya dengan pupuk cair komersial.
Studi lain menyebut bahwa mengaplikasikan air kelapa dapat meningkatkan ketersediaan hara tanah serta penyerapan NPK dan elemen tanaman penting lainnya sehingga menghasilkan peningkatan jumlah polong per pot dan hasil biji-bijian.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR