SajianSedap.com - Pagi-pagi sekali biasanya para ibu sudah mencuci beras untuk memasak nasi.
Nah, air bekas cucian beras ini biasanya terbuang begitu saja.
Padahal, air cucian beras yang disangka tak ada gunanya lagi bisa dipakai untuk hal lain, loh!
Salah satunya adalah untuk mencuci piring.
Wah, kok bisa?
Diketahui bahwa mencuci beras dimaksudkan untuk menghilangkan kelebihan pati dan kotoran-kotorannya.
Setelah mencucinya, jangan buang sisa airnya begitu saja, ya.
Karena ada manfaat air cucian beras yang bisa kita gunakan untuk mencuci atau untuk membersihkan rumah.
Melansir dari Kompas.com, Sabrina Wang, advokat kesehatan dan blogger, mengatakan selalu menggunakan air cucian beras untuk membersihkan meja dan peralatan dapurnya.
Ini adalah tips pembersihan yang diturunkan dari neneknya kepada ibunya dan sekarang kepadanya.
Metode pembersihan ini juga masih dilakukan banyak orang di Tiongkok hingga hari ini.
KOMENTAR