Sajian Sedap
Resep Waffle Saus Stroberi Enak Dan Simple Ini Bisa Jadi Menu Sarapan Pilihan Untuk Hari Ini
SajianSedap.com - Punya tampilan yang cantik dan rasa yang begitu mantap, Resep Waffle Saus Stroberi ini sukses bikin keluarga ketagihan.
Kalau kita hadirkan menu simple ini sebagai menu sarapan nanti, dijamin kita makin disayang keluarga.
Bagaimana? Tertarik untuk menghadirkan menu favorit yang manis dan lembut ini untuk jadi menu sarapan hari ini?
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
- 280 gram tepung terigu protein sedang
- 3/4 sendok teh baking powder
- 3 butir telur
- 2 sendok makan gula pasir
- 425 ml susu cair
- 50 gram margarin cair
- 1/2 sendok teh garam
Bahan Saus:
- 50 gram selai stroberi
- 10 buah stroberi segar
- 150 ml air
- 2 sendok teh maizena larutkan dalam 2 sendok teh air
- 1 sendok makan gula pasir
Cara Membuat Waffle Saus Stroberi:
- Ayak tepung terigu dan baking powder. Sisihkan.
- Kocok telur dan gula sampai larut. Tambahkan susu cair. Kocok rata.
- Tuang sedikit – sedikit ke dalam ayakan tepung sambil diaduk sampai licin.
- Tambahkan margarin dan garam. Aduk rata.
- Tuang ke dalam cetakan wafel listrik kotak yang sudah dipanaskan dan dioles sedikit margarin. Tutup cetakan dan biarkan matang.
- Saus, rebus semua bahan sambil diaduk hingga meletup-letup. Sajikan waffle bersama sausnya.
Baca Juga: Resep Omelet Waffle Enak Ini Tak Pernah Salah Disajikan Sebagai Menu Sarapan
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Langkah Memasak Nasi Goreng Tanpa Kecap Seenak Restoran Chinese Food
KOMENTAR