Menyadur dari Doktersehat.com, ada beberapa cara cek saus botol palsu dan tidak layak konsumsi.
Ternyata saus yang tidak berkualitas alias palsu baisanya sulit dikeluarkan dari botolnya.
Hal ini disebabkan oleh saus palsu yang memang cenderung memiliki kadar kekentalan yang sangat tinggi.
Pakar kesehatan menyebut penyebab dari tingginya kadar kekentalan saus yang tidak sehat ini disebabkan oleh penggunaan bahan lainnya seperti ubi atau pepaya yang memang cenderung memiliki tekstur kental.
Baca Juga: Cara Simpan Saus Tomat Agar Tidak Berjamur Bagian Dalamnya, Apakah Harus Dimasukkan ke Kulkas?
Selain itu saat keluar, sausnya pun cenderung kental dan satu per satu.
Hal yang berbeda terjadi jika kita mengonsumsi saus yang berkualitas.
Saus ini cenderung lebih encer sehingga saat dituang akan jatuh dengan lancar layaknya benda cair pada umumnya.
Saus asli cenderung memiliki rasa bawang ptuih yang kuat.
Hal ini disebabkan oleh kebiasaan masyarakat Indonesia yang menggunakan bawang putih untuk dijadikan penambah rasa dan aroma dari berbagai jenis makanan, termasuk dalam hal membuat saus.
Selain bawang putih, terkadang kita juga bisa merasakan rasa jahe.
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR