SajianSedap.com - Semua pasti ibu-ibu suka belanja.
Mulai dari belanja untuk kebutuhan dapur sampai kosmetik tak akan dilewatkan para ibu-ibu.
Terutama ditanggal muda seperti tanggal 25 atau tanggal 1, pasti semua sudah ambil ancang-ancang mendatangi pusat perbelanjaan.
Hanya saja, tanpa disadari ada beberapa trik pusat perbelanjaan yang jarang kita sadari.
Salah satunya soal urusan waktu untuk berbelanja.
Belanja bulanan saat ini sudah menjadi sarana rekreasi sendiri bagi keluarga.
Banyak perempuan yang membawa serta anak-anak mereka, dan menghabiskan waktu cukup lama untuk browsing rak-rak di supermarket.
Padahal, cara ini seperti kurang ramah waktu dan dompet.
Anak-anak akan banyak merengek meminta ini-itu, dan akhirnya berbelanja lebih banyak daripada yang dibutuhkan.
Yang juga sering terjadi adalah, Anda harus berada dalam antrian yang cukup panjang, barang yang Anda cari sudah habis, atau hanya tersisa yang kondisinya sudah layu.
Oleh karena itu, sebaiknya Sase lovers mencari waktu terbaik untuk berbelanja di supermarket, seperti saran Stew Leonard Jr, CEO jaringan supermarket Stew's, berikut ini.
Baca Juga: Bisa Hemat Uang Belanja Kalau Kita Hadirkan Resep Terong Masak Cabai Hijau Ini
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR