SajianSedap.com - Sase Lovers yang stok minyak wijen, perlu perhatikan cara menyimpannya agar kualitas tetap oke.
Minyak wijen ini dibutuhkan untuk menambah aroma sedap pada masakan.
Aromanya yang khas membuatnya sering ditambakan pada masakan sayuran, ayam, ikan, maupun daging.
Minyak wijen bisa digunakan untuk menumis bumbu sehingga aroma bumbu menjadi lebih harum dan tak lekas gosong.
Saat memasak, minyak wijen sebaiknya ditambahkan di akhir proses memasak agar aromanya tak lekas menguap.
Oleh karena aromanya yang kuat, penggunaan minyak wijen hanya perlu sedikit saja.
Sekitar ½-1 sendok teh saja untuk 1 resep masakan.
Tak hanya itu, minyak wijen juga merupakan sumber lemak yang sehat dan kaya akan antioksidan.
Maka dari itu, minyak ini kini banyak digunakan karena masyarakat sudah melek akan kandungan-kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan.
Agar minyak wijen tidak berubah kualitasnya saat disimpan, yuk simak tips menyimpannya.
Pasalnya, bila Anda masih menyimpan minyak wijen secara asal, akan berbau dan muncul endapan di bawah wadahnya, lo.
Jangan menyetok minyak wijen terlalu banyak jika tak sering digunakan, ya Sase Lovers.
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
KOMENTAR