SajianSedap.com - Mendapati karepet Anda terkena tumpakah minuman berbahan kunyit tentu saja adalah 'bencana' besar.
Pasalnya kunyit merupakan salah satu noda bahan dapur yang sulit dihilangkan.
Di tangan saja, terkadang membutuhkan berhari-hari hingga warnanya benar-benar hilang.
Lantas bagaimana dengan noda kunyit pada karpet?
Segera setelah karpet terkena tumpahan minuman atau makanan yang mengandung kunyit, cara terbaik adalah segara membersihkannya.
Jangan digosok.
Segera ambil tisu dan serap sebanyak mungkin cairan.
Selanjutnya, untuk noda baru yang masih lembap, mulailah dengan menyeka sebisa mungkin menggunakan tisu.
Ambil sabun cuci piring, soda kue, dan kain lembab, dan mari kita mulai bekerja.
Melansir dari Molly Maid, cara membersihkan noda kunyit pada karpet ini cukup mudah.
Tuangkan soda kue secukupnya pada noda karpet hingga menutupi seluruhnya.
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR