SajianSedap.com - Siapa yang suka menyantap udang goreng ketika berkunjung ke restoran Chinese?
Menu seafood ini bisa dibilang menjadi salah satu menu yang paling digemari.
Soalnya hidangan super lezat ini selalu kita pesan dan menyantapnya dengan aneka hidangan sedap lainnya.
Seperti yang kita tahu, udang sendiri merupakan hewan laut yang rasanya super enak meskipun hanya digoreng.
Tapi pasti sase lovers di rumah pernah kepikiran untuk membuat hidangan lezat ini sendiri untuk disantap bersama keluarga kan?
Namun sayangnya, rasa yang kita hasilkan tidak seenak dengan buatan restoran Chinese ataupun warung seafood.
Nah, ternyata kunci kenikmatan dari udang goreng mentega ini terletak pada satu bahan ini.
Untuk lebih jelasnya, sase lovers bisa langsung mencontek tips berikut ini kalau ingin menghadirkan udang goreng mentega yang lezat.
Ada dua versi udang goreng mentega di pasaran.
Ada yang udangnya digoreng dulu, ada yang langsung dimatangkan bersama saus.
Jadi mana yang benar?
Baca Juga: Nafsu Makan Jadi Sulit Dikendalikan Kalau Makan Dengan Resep Udang Goreng Telur Asin Enak Ini
KOMENTAR