SajianSedap.com - Kecap inggris atau juga dikenal sebagai saus worcestershire merupakan salah satu jenis kecap atau saus yang biasanya digunakan untuk campuran bumbu.
Jenis kecap ini biasanya lebih sering dipakai untuk olahan daging.
Rasa kecap Inggris sendiri lebih tajam.
Kecap ini cenderung memiliki rasa gurih, manis dan asin.
Berbeda dari jenis kecap lain yang biasanya berbahan utama kedelai yang difermentasi, kecap Inggris ini dibuat dengan bahan utama cuka.
Tak heran jika aroma kecap Inggris ini cukup kuat.
Nah kecap Inggris ini memang cukup jarang digunakan dalam masakan Indonesia.
Karena itu, terkadang sebagian orang tidak memiliki stoknya di dapur.
Namun Anda tidak perlu khawatir.
Beberapa bahan dapur lain bisa digunakan sebagai pengganti kecap Inggris ini.
Berikut ini 4 bahan pengganti kecap Inggris dilansir dari laman Real Simple.
Baca Juga: 6 Bahan Alternatif Pengganti Minyak Wijen untuk Masakan, Rasa dan Aromanya Mirip
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR