SajianSedap.com - Mempunyai toren air di rumah sangat penting, apalagi saat musim kemarau.
Toren ini akan menampung air dengan banyak untuk dialirkan ke keran-keran rumah.
Namun, sering ada masalah umum saat menggunakan tandon air ini, nih.
Ya, salah satunya adalah aliran air tandon yang kecil atau tidak deras.
Hal ini akan membuat kita butuh waktu lebih lama untuk sekadar mengalirkan air ke ember.
Kalau sudah begini jangan dibiarkan saja, ya.
Tidak harus memasang pompa tambahan, cukup ikuti beberapa panduan yang akan dibagikan seperti dikutip dari TribunShopping berikut:
Aliran air tandon atau toren yang tidak deras memang terbilang mengganggu.
Masalah itu bisa saja membuatmu butuh waktu lebih lama dalam mengalirkan air untuk berbagai keperluan rumah tangga.
Untuk membuat aliran air tandon deras, coba perhatikan ukuran pipa yang terpasang.
Bukan tanpa sebab, pasalnya ukuran pipa yang dipakai dapat mempengaruhi deras atau tidaknya aliran air.
Baca Juga: Cara Mencegah Toren Air Agar Tak Gampang Berlumut, Salah Satunya Harus Dicat Ulang dengan Warna ini
Oleh karenanya, segera periksa apakah ukuran pipa air yang digunakan sudah sesuai.
Dihimpun dari laman penguin.id, tiap toren air punya lubang outlet yang sudah disesuaikan dengan volumenya.
Hindari memakai pipa yang ukurannya lebih kecil dari yang sudah ditentukan.
Sebab hal itu dapat membuat aliran air tandon kecil alias tidak deras.
Selain ukuran, coba periksa pula desain saluran pipa yang ada di rumah.
Jangan-jangan instalasi pipa yang kurang tepat menjadi biang aliran air kecil selama ini.
Bukan tanpa alasan, banyaknya belokan pada instalasi pipa dapat membuat aliran air mengecil.
Sederhananya, terlalu banyak belokan dapat menyebabkan bottleneck yang bisa mengurangi laju aliran air.
Tak ayal bila aliran air di rumahmu kurang bertenaga alias hanya mengucur kecil.
Untuk itu, coba sesuaikan kembali denah instalasi pipa di rumah agar aliran air dapat lebih deras dan optimal.
Baca Juga: Jangan Panik, Ini 5 Cara Atasi Air Toren yang Tidak Mengalir ke Keran Padahal Air Sudah Terisi Full
Pernahkan kamu berpikir jika saluran pipa air tidak perlu dibersihkan?
Jika demikian, sebaiknya pikir kembali anggapan tersebut dengan lebih jernih.
Seiring lamanya pemakaian, saluran pipa bisa saja menjadi sarang kerak dan kotoran.
Bila dibiarkan menumpuk, parahnya kotoran itu bisa membuat pipa air tersumbat.
Tidak kaget bila akhir-akhir ini aliran air tandon di rumahmu terasa macet alias tidak deras.
Untuk mengembalikan derasnya aliran, jadwalkan pembersihan saluran pipa segera.
Aktivitas itu sekaligus membuat aliran air tetap terjaga bersih.
Jika belum pernah melakukannya, coba simak sajian yang sudah Tribunshopping.com buat ini.
Tidak hanya pipa, toren atau tandon yang dipakai juga dapat mempengaruhi besar kecilnya aliran air.
Perlu diingat, tekanan air bisa dipengaruhi oleh volume tandon.
Dengan kata lain, makin besar tandon yang dipakai dapat membuat aliran air semakin deras.
Baca Juga: Cara Mengatasi Toren yang Airnya Sering Luber, Ini Penyababnya yang Bikin Boros Listrik!
Hal itu karena adanya prinsip tekanan hidrostatis.
Oleh karenanya, coba pertimbangkan pemakaian toren atau tandon air dengan volume lebih besar.
Pastikan pula toren tetap terisi penuh agar aliran airnya dapat senantiasa deras.
Aliran air tandon yang kecil juga bisa disebabkan oleh kurang tingginya peletakan toren.
Agar aliran airnya deras, coba sesuaikan kembali ketinggian toren di rumah.
Hal tersebut guna memanfaatkan adanya gaya gravitasi untuk mengalirkan air.
Alhasil aliran air tandon di rumah bisa lebih deras walaupun tanpa pemasangan pompa tambahan.
Setidaknya toren air diletakkan minimal tiga meter di atas titik pemasangan keran.
Kecilnya aliran air tandon hanya akan mengganggu beragam aktivitas rumah tangga, mencuci pakaian salah satunya.
Masalah tersebut bisa diatasi dengan memahami dan menerapkan beberapa cara yang sudah disebutkan di atas.
Saat kamu membuka keran dan mendapati aliran airnya sangat kecil, lantas apa yang akan segera kamu lakukan? (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul 5 Cara Bikin Aliran Toren Air Deras Tanpa Harus Pasang Pompa Tambahan.
Baca Juga: Cara Mudah Membersihkan Toren Air Untuk Pemula, Tak Perlu Panggil Tukang Lagi
KOMENTAR