Kamu bisa memilih area pengeringan seperti tempat yang terpapar sinar matahari, salah satunya di dekat jendela.
Pastikan memberikan alas atau digantung di tempat yang bersih ya.
Hindari meninggalkan spons di kamar mandi untuk mengurangi lembap.
Tapi jika malas memindahkannya, cukup menjaga pintu kamar mandi tetap terbuka agar spons tetap kering.
Apabila kamu merasa pembersihan menggunakan sbaun dan air saja kurang cukup, ada cara lain yang bisa dilakukan.
Salah satunya dengan merendam spons selama beberapa menit.
Bukan hanya dengan air saja, kamu butuh cairan pemutih pakaian yang sudah dicampur air untuk membunuh berbagai hal yang terperangkap.
Lakukan perendaman selama 5 menit saja.
Setelah itu, bersihkan dari sisa bahan dan kemudian keringkan.
Gunakan sarung tangan dan masker supaya lebih aman.
Baca Juga: Bukan Cuma Spons, Mencuci Blender Juga Butuh Air Panas dan 1 Bahan Ini
KOMENTAR