Perlu diperhatikan, jangan memasukkannya terlalu dalam.
Sebab, pemangkas listrik ini dapat digunakan hanya dengan satu tangan untuk memangkas rambut dengan cepat dan efisien.
Sedangkan buat kamu yang menggunakan pemangkas manual perlu menggunakan dua tangan.
Pangkaslah bulu hidung yang keluar dari hidung dengan hati-hati.
Namun, kamu tidak perlu khawatir, karena pemangkas hidung dirancang dengan aman, sehingga kamu tidak perlu takut area hidung terluka.
Bersihkan hidung ketika sudah selesai agar terbebas dari bulu hidung bekas cukuran.
Tips menghilangkan bulu hidung yang berantakan selanjutnya menggunakan pinset untuk mencukur bulu hidung.
Menggunakan alat pinset memang akan terasa sedikit lebih menyakitkan dibandingkan menggunakan pemangkas khusus.
Saat akan mencabut bulu hidung menggunakan pinset, kamu perlu melakukannya di ruangan yang terang dengan menggunakan cermin.
Ruangan terang ini akan memudahkanmu untuk melihat secara jelas bulu hidung yang akan kamu cabut.
Baca Juga: Jangan Buru-Buru Minum Obat, Makanan Ini Jadi Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Dalam Waktu Singkat
KOMENTAR