Tidak minum selama beberapa jam, membuat tubuh rentan mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan.
Nah, mengonsumsinya saat jam sahur akan membantu menjaga cairan tubuh tetap optimal.
Lebih dari itu, kandungan gula aslinya juga berguna untuk menahan rasa lapar saat sedang beraktivitas.
Sifat anti-inflamasinya dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan yang kerap dialami saat berpuasa.
Contohnya perut kembung dan juga perubahan pada usus. Masalah tersebut, bisa teratasi dengan rutin mengonsumsi madu.
Manfaat konsumsi madu saat puasa yang terakhir adalah menjaga kondisi hati tetap sehat.
Seperti yang diketahui, hati merupakan organ tubuh yang menjadi tempat perbaikan metabolisme saat malam hari.
Hati yang terkuras pada akhirnya akan kehabisa glikogen, simpanan glukosa untuk menghasilkan energi, pada malam hari.
Ini memungkinkan terjadinya peningkatan hormon stres, yang akan membuat tubuh terasa lemas ketika bangun tidur.
Kondisi tersebut tidak akan terjadi, jika mengonsumsi madu saat sahur.
Yuk, mulai konsumsi madu hari ini.
Baca Juga: 4 Obat Panas Dalam Alami dari Bahan Dapur, Ampuh Redakan Rasa Tak Nyaman Tenggorokan
KOMENTAR