Metode ini menghemat listrik, air, dan sabun cuci piring, yang semuanya diperlukan mesin pencuci piring untuk membersihkan piring Anda.
Perhatikan juga bahwa menggunakan mesin pencuci piring akan menghemat banyak air daripada mencuci piring dengan tangan.
Meskipun hal ini lazim dilakukan, jangan gunakan air untuk mencairkan makanan beku.
Lebih baik membiarkan makanan di kulkas untuk dicairkan semalaman atau, gunakan microwave untuk mencairkannya.
Air rebusan sayuran dapat digunakan bahkan setelah warnanya berubah.
Daripada membuangnya, Anda bisa menggunakannya untuk menyiram tanaman.
Bersihkan buah-buahan dalam sepanci air alih-alih diletakkan di bawah air mengalir yang merupakan bentuk pemborosan air yang biasanya diabaikan.
Ini akan memakan lebih banyak waktu, membuat segalanya menjadi lebih berantakan dan yang terpenting, membuang-buang air.
Jika Anda tidak menggunakan keran tetapi sedang menyala, taruh mangkuk di baskom untuk menampungnya.
Ini akan menghemat banyak air yang kemudian dapat Anda gunakan untuk hal lain.
Baca Juga: Meski Hemat Waktu untuk Sahur, 6 Makanan Ini Sebaiknya Jangan Dipanaskan, Bahaya!
Satu hal yang penting dalam pembersihan dapur adalah melakukannya dari atas ke bawah.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR