Dilansir dari MayoClinic (13/8/2022), luka bakar bisa menimbulkan sensasi sangat menyakitkan.
Anda bisa mengonsumsi obat seperti parasetamol atau ibuprofen untuk mengobati rasa sakit atau nyeri yang ada.
Obat yang dijual bebas, seperti ibuprofen (Advil, Motrin IB, dan lainnya), naproxen sodium (Aleve) atau acetaminophen (Tylenol), dapat membantu meredakan nyeri.
Angkat area yang terkena jika memungkinkan.
Tindakan ini dinilai bisa membantu mengurangi pembengkakan.
Jika itu adalah luka bakar asam atau kimia, hubungi layanan kesehatan terdekat.
Hati-hati jika mencoba untuk menghapus bahan kimia di kulit dan di pakaian yang terkontaminasi.
Dan bilas daerah yang terkena menggunakan air bersih sebanyak mungkin.
Selanjutnya jangan pecahkan lepuh.
Lepuh berisi cairan yang sebenarnya melindungi tubuh dari infeksi.
Jika lepuh pecah, bersihkan area tersebut dengan air (sabun lembut opsional).
Baca Juga: Tips Ampuh Hilangkan Bekas Koreng di Lutut yang Menghitam, Salah Satunya Kompres dengan Bahan ini
Kemudian oleskan salep antibiotik.
Namun jika muncul ruam, hentikan penggunaan salep tersebut.
Nah itulah pertolongan pertama luka bakar yang bisa Anda lakukan.
Baca Juga: Benarkah Makan Ikan Gabus Bisa Percepat Penyembuhan Luka Pasca Operasi Caesar? Begini Kata Ahli
KOMENTAR