SajianSedap.com - Jamur adalah salah satu bahan makanan yang disukai oleh banyak orang.
Tekstur yang beragam dan rasa yang unik sesuai varietasnya, membuat jamur fleksibel diolah menjadi banyak jenis hidangan.
Jamur dapat direbus atau dikukus, digoreng, ditumis atau dicampur dengan bahan makanan lainnya.
Selain rasanya yang lezat, jamur juga kaya akan nutrisi penting seperti protein, serat, vitamin B, serta mineral seperti selenium dan tembaga.
Apalagi jamur juga mudah didapat dengan harga yang terjangkau bagi banyak kalangan.
Tak heran banyak orang suka mengolah jamur menjadi hidangan makanan sehari-hari.
Dengan kebutuhannya ini, penting untuk tahu cara menyetok jamur di rumah agar tetap segar dan tahan lama.
Kulkas menjadi salah satu tempat terbaik menyimpan jamur. Menyimpan jamur di dalam kulkas dapat memperlambat pembusukan dan memperpanjang umur simpannya.
Namun, ada beberapa hal yang perlu dihindari saat menyimpan jamur di kulkas agar tahan lama seperti berikut ini.
Dikutip dari Grocycle, berikut cara menyimpan jamur di kulkas agar tetap segar dan tahan lama.
Baca Juga: Cara Membuat Jamur Krispi Agar Tak Mudah Melempem, Contek 3 Tips ini
Hindari langsung mencuci jamur setelah membeli, kecuali jika memang diperlukan.
Jamur yang dijual di supermarket biasanya sudah cukup bersih, sehingga mencucinya sebelum penyimpanan bisa memperpendek umur simpannya. Sebaiknya, mencuci jamur saat akan digunakan saja.
Selanjutnya, untuk menyimpan jamur di kulkas, sebaiknya menghindari mengirisnya.
Jamur yang belum diiris lebih tahan lama dibanding yang sudah diiris karena luas permukaannya yang lebih sedikit terpapar kelembapan dan kontaminan.
Disarankan untuk memotong atau mengiris jamur sesaat sebelum digunakan dalam masakan, dan jika memungkinkan, belilah jamur yang sudah diiris hanya jika Anda berencana menggunakannya dalam waktu dua hari.
Disarankan untuk tidak menyimpan jamur di dalam laci penyegar karena cenderung lebih lembap, yang dapat mempercepat pembusukan jamur.
Lebih baik menyimpan jamur di rak kulkas karena udara di sana lebih terkondisikan, membantu menjaga kelembapan yang tepat untuk menjaga kesegarannya lebih lama.
Dengan cara ini, Anda dapat mengoptimalkan kondisi penyimpanan jamur dan mencegah pembusukan yang tidak diinginkan.
Untuk menyimpan jamur di kulkas, sebaiknya hindari meletakkannya di dekat makanan beraroma kuat seperti ikan dan bawang.
Ini disebabkan karena jamur memiliki sifat menyerap bau dan rasa dari lingkungan sekitarnya dengan mudah.
Dengan menghindarinya, Anda dapat memastikan rasa dan aroma jamur tetap terjaga.
Baca Juga: Cara Mengatasi Lemari Penuh Noda Putih Karena Jamur, Pastikan Disemprot dengan 1 Bahan Dapur Ini
Jangan menumpuk makanan lain di atas jamur. Karena jamur tidak mampu menahan beban berat, ia cenderung mudah mengalami kerusakan.
Jamur yang terjepit atau tertimbun oleh makanan lain bisa mengalami kerusakan fisik, yang tidak hanya menghasilkan tampilan yang tidak menarik, tetapi juga mempercepat proses pembusukan.
Menyimpan jamur dalam kemasan aslinya merupakan cara efektif untuk mencegahnya mengering.
Sebaiknya, simpan jamur dalam kemasan aslinya untuk mempertahankan kelembapan yang membantu menjaga kualitasnya. Biasanya, metode ini dapat menjaga jamur tetap segar selama lima hingga tujuh hari.
Namun, setelah melewati periode ini, kemungkinan besar jamur akan mulai mengalami pembusukan karena peningkatan kelembapan yang berlebihan di dalam kemasan.
Salah satu cara menyimpan jamur di kulkas adalah dengan menggunakan wadah kaca atau plastik yang ditutup rapat dengan plastik wrap.
Pastikan untuk membuat lubang kecil pada plastik wrap sebelum menyimpan jamur agar kelembapan dapat keluar.
Meskipun metode ini efektif dalam mencegah jamur mengering dan melindunginya dari bau, namun tidak seoptimal metode lain dalam menjaga kesegaran jamur.
Kondensasi kelembapan sering kali terakumulasi di dalam wadah, menyebabkan jamur di bagian bawah menjadi terlalu lembap dan berpotensi membuat jamur berlendir.
Sebaiknya, gunakan metode ini hanya jika Anda berencana menyimpan jamur kurang dari lima hari, mengingat kemungkinan penurunan kualitas jamur setelah melewati masa penyimpanan yang disarankan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Menyimpan Jamur di Kulkas agar Tetap Segar dan Tahan Lama
Baca Juga: Resep Sup Brokoli Jamur, Menu Praktis yang Bisa Bikin Badan Hangat Di Pagi Hari
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR