Sajiansedap.com - Bila dalam sebuah resep, Anda menemukan resep yang membutuhkan sour cream sementara Anda tak memilikinya, jangan tunda untuk membuatnya atau malahan tak jadi mencoba resep itu.
Kita bisa membuat sour cream sendiri di rumah. Caranya mudah, tambahkan 1 sendok teh air perasan jeruk lemon ke dalam 150 ml fresh cream. Kocok sampai mengental. Lalu dinginkan sebelum digunakan.
Kalau Anda tak ada waktu untuk membuat sour cream sendiri, penggunaannya bisa digantikan dengan plain yoghurt dalam jumlah yang sama. Agar hasilnya serupa seperti menggunakan sour cream, sebaiknya menggunakan yoghurt yang lebih padat atau creamy dan bukan yang cair. (SNL)
KOMENTAR