SajianSedap.com – Dalam upaya menurunkan kolesterol, ada jenis-jenis makanan tertentu yang baik untuk kita santap.
Pasalnya, tingginya kadar kolesterol di dalam tubuh dipengaruhi oleh makanan yang kita asup.
Kolesterol tinggi bisa memacu berbagai macam penyakit terutama penyakit kardiovaskular.
Ia bisa menyumbat pembuluh darah sehingga aliran darah ke jantung terganggu dan membuat jantung bekerja lebih keras lagi.
Kalau kita kreatif, bahan makanan apa pun pasti akan menghasilkan makanan yang enak disantap.
Para ahli menyebutkan makanan berikut adalah pilihan yang baik bagi Anda yang kepingin mengasup makanan rendah kolesterol.
Sayur dan Buah
Menyantap sayur dan buah membuat asupan kolesterol tetap rendah karena keduanya tidak mengandung kolesterol.
Konsumsilah sayuran dalam aneka warn baik hijau, merah, maupun kuning.
Begitu juga dengan buah.
Buah avokad yang disebut-sebut tinggi lemak pun, kemudian diketahui mengandung lemak baik yang tidak membahayakan.
Untuk asupan buah, lebih baik disantap segar daripada dijus agar seratnya ikut terasup.
KOMENTAR