Kita pasti sudah tidak lagi asing dengan menu yang satu ini.
Carbonara adalah saus krim lezat dan gurih yang paling sering dipadukan dengan daging dan keju.
Sausnya dibuat kental sehingga bisa menempel sempurna dengan pasta. Nah pada resep Fettuccini Ala Carbonara ini, kita bisa menggunakan sosis sebagai pengganti daging.
Rasanya tetap lezat dan yang penting lebih praktis sehingga bisa matang dalam waktu 20 menit saja.
(Baca juga: Kebiasaan Sepele Ini Jadi Rahasia Kareena Kapoor Cepat Langsing Usai Melahirkan!)
(Baca juga: Agar Daun Pepaya Tidak Pahit, Begini Cara Mengolahnya)
Fettuccini Lada Hitam
Resep yang satu ini jawaban untuk anda yang ingin fettucini dengan saus yang agak tidak biasa.
Fettucini ditumis dengan daging dan bumbu lada hitam yang membuatnya jadi gurih dan pedas.
Saat ditumis, aroma daging lada hitam sudah pasti semerbak ke seluruh rumah, membuat keluarga satu per satu berkumpul di meja makan.
Yuk, nikmati kelezatannya dengan resep Fettuccini Lada Hitam yang mudah dibuat ini.
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR