SajianSedap.id – Tahukah Anda kalau zodiak juga bisa memprediksi kebiasaan makan?
Jadi tidak melulu bicara masalah karier, asmara, atau peruntungan.
Masing-masing zodiak ternyata memiliki kebiasaan makan yang berbeda.
Mulai dari makanan kesukaan sampai preferensi dalam menikmati makanan, semua bisa ditebak.
Wah, seru juga, ya!
Mau tahu bagaimana prediksi kebiasaan makan kita?
Yuk, langsung lihat sesuai dengan zodiak kita masing-masing!
BACA JUGA: Bukan Cuma BPOM, Dr. Reisha juga Haramkan SKM untuk Anak, Ini Sebabnya
1. Aries
Aries diprediksi suka makan makanan pedas.
Mereka juga katanya termasuk orang yang tidak sabaran dalam urusan makanan.
Jadi para Aries maunya semua makanan tersaji dengan cepat.
Cara makannya pun terbilang cepat dan tidak makan banyak waktu.
2. Taurus
Kalau urusan bereksperimen dengan makanan, maka Taurus lah jagoannya.
Mereka senang mencoba makanan yang belum pernah dicoba sebelumnya dan tidak ragu untuk membayar mahal.
Pokoknya, makanan adalah segalanya bagi Taurus.
Untuk itu mereka sering memiliki masalah dengan berat badan atau kesehatan karena kebiasaannya ini.
BACA JUGA: Enggak Gengsi! Nana Mirdad Tunjukkan Makannya Lebih Banyak Daripada Suami, Ampun Porsinya
3. Gemini
Bagi Gemini, yang terpenting bukan makan.
Tapi bagaimana semua orang berkumpul saat makan dan mengobrol satu sama lain.
Gemini juga lebih suka makanan rumahan dan tidak cerewet dalam urusan makanan.
Oh iya, katanya para Gemini juga jago masak, lo!
4. Cancer
Sepertinya para Cancer adalah orang yang spesifik dalam urusan makanan.
Mereka hanya akan makan makanan yang mereka suka.
Jadi tidak seperti Taurus, mereka kurang suka mencoba makanan yang belum pernah mereka coba.
Mereka juga jago memasak, lo!
Apalagi kalau resepnya sudah turun temurun dari keluarga.
BACA JUGA: Walau Single Parent, Yuni Shara Sukses Bangun Rumah Megah, Lihat Saja Mewah Dapurnya!
5. Leo
Jangan heran kalau makan dengan Leo kita akan dibawa ke tempat yang mahal.
Soalnya mereka hanya mau makan makanan yang sudah jelas bahan-bahannya.
Mereka juga suka makanan yang berkuah.
Meskipun tidak terlalu suka masak, tapi Leo suka berkumpul bersama orang tercinta sambil makan.
BACA JUGA: Legit Banget! Amparan Tatak Pisang Ini Wajib Anda Buat Di Rumah!
6. Virgo
Sepertinya para Virgo harus berhati-hati karena mereka punya perut yang sensitif.
Karena itulah mereka harus memilih makanan dengan hati-hati.
Selain itu mereka juga tidak terlalu sulit untuk diet karena masalah ini.
Jangan membuang makanan sisa di depan Virgo.
Mereka sangat membenci membuang makanan.
Tapi mereka juga bisa membuat sajian dari makanan sisa itu.
Hebat, ya!
BACA JUGA: Mau Lihat Rempeyek Ala Orang Kaya? Hanya Soimah yang Punya, Lo!
7. Libra
Libra adalah pecinta makanan sejati.
Mereka suka makan banyak, tapi dalam jumlah yang sedikit.
Ada satu masalah yang mengintai Libra.
Mereka tidak bisa menolak makanan manis!
Kalau urusan masak, mereka akan memperhatikan dekorasi, rasa, dan penampilan makanan secara detail.
8. Scorpio
Para Scorpio senang makan makanan yang tinggi kandungan kalorinya.
Mereka juga gampang lapar dan harus makan sesegera mungkin.
Kalau tidak suka suatu masakan, mereka tidak akan menyembunyikannya.
Tapi hebatnya, mereka bisa membatasi diri dalam urusan makanan.
Kalau dirasa sudah terlalu banyak makan, mereka akan langsung mengurangi kadarnya.
BACA JUGA: Katanya Juragan Kaya Raya, Soimah Tertangkap Kamera Makan Nasi Kotak
9. Sagitarius
Sagitarius dan Taurus merupakan pasangan serasi dalam urusan makanan.
Mereka sama-sama suka bereksperimen tidak peduli seberapa aneh makanannya.
Pola makan Sagitarius juga bisa dibilang drastis.
Soalnya pada satu waktu, mereka bisa makan dengan lahap dan dalam jumlah yang banyak.
Tapi dilain kesempatan, mereka juga bisa jarang makan karena sedang menekuni hal lain.
10. Capricorn
Bagi Capricorn, kualitas makanan lebih penting dari kuantitas.
Untuk itu terkadang mereka suka membandingkan harga makanan dengan kualitas yang disajikan.
Suasana saat makan juga penting karena harus tenang dan damai.
Jangan sekali-kali menyuruh Capricorn makan lagi saat mereka sudah kenyang, karena mereka membenci hal tersebut.
BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu! Ini Daftar Makanan Pemicu Serangan Jantung
11. Aquarius
Aquarius suka berbagi makanan yang menurut mereka enak.
Tapi kebanyakan dari mereka adalah vegetarian atau kurang menyukai bahan makanan hewani.
Untuk itu lebih baik berikan mereka sayuran atau buah-buahan karena mereka pasti suka.
Kalau urusan memasak, Aquarius jarang mengikuti resep.
Mereka akan berkreasi sesuka hati mereka.
BACA JUGA: Sedang Trend! Para Artis Ramai-Ramai Coba Metode Diet Baru Ini, Ampuh Katanya!
12. Pisces
Kalau para Pisces makan berdasarkan perasaan mereka.
Disaat sedang sedih atau depresi, mereka akan banyak makan.
Tapi kalau sedang senang, mereka akan lebih menikmati kesenangan mereka daripada makan.
Untuk itu jangan heran kalau mereka menolak makanan yang sebelumnya mereka nikmati.
Nah, kalau sudah begini, lebih baik jangan dipaksa atau mereka bisa marah.
Bagaimana?
Apakah prediksi di atas sesuai dengan zodiak Anda?
Semoga info ini dapat menghibur! (MA/Berbagai sumber)
BACA JUGA: Jangan Langsung Minum Obat! 6 Makanan Ini Ternyata Bisa Atasi Sakit Kepala
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR