Konon katanya, itu membedakan air yang digunakan dalam pembuatan es batu.
Jika dimasak dengan air matang, maka es batu akan bening karena ternyata air mengikat udara dalam molekulnya sehingga saat proses pembekuan, molekul udara yang terperangkap tidak terlalu banyak.
Sementara itu, hindari es batu yang memiliki embun ditengahnya hingga berwarna keputihan.
Pasalnya, itu dibuat dari air mentah yang bisa membahayakan kesehatan.
Baca Juga : Masih Cari Dua Anaknya yang Hilang Saat Gempa Palu, Ibu Penjual Es Ini Ceritakan Detik-Detik Laut Mengamuk
Belum lagi yang mengatakan kalau es batu berbentuk balok akan lebih rentan dibuat dengan air mentah.
Teori ini terdengar sangat sederhana dan bisa dilakukan oleh siapa saja.
Tapi sayangnya info di atas tidaklah benar.
Baca Juga : Denada Sempat Diberitakan Kehabisan Dana, Ini Permintaan Manis Shakira Saat Ibunya Kembali ke Singapura
Rupanya es batu yang dibuat dari air mentah atau matang tidak bisa dilihat dengan mata begitu saja.
Melainkan harus lewat uji coba laboratorium.
Source | : | tribunnews.com |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR