Cara Membuat Terang Bulan Untuk Pemula, Perhatikan Hal Ini Pasti Berhasil

By Dwi, Sabtu, 9 Februari 2019 | 14:45 WIB
Cara Agar Sukses Membuat Terang Bulan, Beberapa Hal Ini Perlu Diperhatikan ()

SajianSedap.com – Supaya sukses membuat terang bulan sendiri, beberapa hal ini harus diperhatikan.

Membuat martabak terang bulan bukanlah hal yang mustahil untuk dilakukan sendiri.

Dalam membuat camilan yang berserat dan bertekstur empuk, tetapi sedikit kenyal ini, ada tips yang harus diketahui terlebih dahulu.

Mari, langsung simak tips untuk membuat terang bulan ini.

Baca Juga : Resep Membuat Martabak Telur Tahu Kari, Bisa Disajikan Kapan Saja Saat Lapar Melanda

Pemilihan Bahan Baku

Dalam pemilihan bahan baku, gunakanlah tepung terigu protein sedang agar terang bulan empuk hasilnya.

Ragi dan baking powder harus bagus dan tidak kadaluwarsa atau mendekati kadaluwarsa.

Proses Pembuatan Adonan Paling Penting

Sementara itu, untuk membentuk serat-seratnya, terang bulan harus diuleni dengan benar dan lama.

Pengulenan bisa dilakukan dengan mikser ketika menambahkan air.