Mencicipi 4 Kopi Kekinian yang Tak Sekadar Sajikan Kopi, Tapi Juga Suasana Sekaligus Cerita

By Virny Apriliyanty, Jumat, 22 Maret 2019 | 09:45 WIB
Mencicipi 4 Kopi Kekinian yang Tak Sekadar Sajikan Kopi, Tapi Juga Suasana Sekaligus Cerita ()

4. Kopi Janji Jiwa, Sajikan Kopi Dari “Hati Untuk Hati”

Kopi Janji Jiwa

ITC Kuningan, Jakarta Selatan dan sejumlah lokasi lain di JabodetabekInstagram: @Kopijanjijiwa

Kopi dari hati.

Itulah tema yang dibawa Kopi Janji Jiwa untuk rasa dan harga kopinya yang merakyat. K

onsepnya sederhana, namun merasuk ke jiwa.

Kopi Janji Jiwa hadir dengan konsep yang puitis dan filosofis. Kepuitisan itu terlihat dari tagline-nya yang berima ‘i’, “Kopi dari Hati”.

Nada dan diksi yang dipilih begitu manis. Seperti janji seorang kekasih kepada pasangannya yang tengah di mabuk cinta.

“Janji jiwa”, begitu mereka menyebutnya.

“Kopi yang cocok bagi banyak kalangan, dari sisi rasa maupun harga,” tutur Tubagus Darmawan, Operational Manager PT Luna Boga Narayan, perusahaan yang menaungi franchise Kopi Janji Jiwa.

Kopi Janji Jiwa menganut paham ‘kopi adalah hak semua umat’.

Baca Juga : Kuliner Unik Paling Baru, Ada Pasta Berwarna Biru Terang Hingga Es Krim Terberat di Dunia!

Maka, mereka meracik kopi dengan cara yang sederhana agar bisa dinikmati semua kalangan.

Biji kopinya dipilih yang cukup terjangkau, namun tak mengabaikan kualitas.