Cara Membuat Pastel Makcik, Begini Caranya Agar Pastel Menggembung dan Kokoh

By Dwi, Kamis, 9 Mei 2019 | 13:45 WIB
Cara Membuat Pastel Makcik, Begini Caranya Agar Pastel Menggembung dan Kokoh (Sajian Sedap)

Sederhana sih, hanya saja dampaknya pastel tidak bisa mengembang cantik seperti yang kita harapkan.

Penasaran kesalahan apa saja yang membuat pastel buatan kita tidak mengembang?

Yuk, kita simak tips di bawah ini.

Baca Juga : Resep Gorengan Buka Puasa Praktis Seperti Pastel Ayam Jamur Ini Bisa Disajikan hanya 30 Menit

Cara Menguleni Keliru

Catat baik-baik, menguleni adonan pastel tidak boleh sampai kalis.

Cukup sampai tercampur saja.

Adonan yang benar akan kalis dengan sendirinya setelah dimasukkan dalam gilingan mi.

Jadi, bagian tepung yang masih tercerai berai, disatukan saja dalam gumpalan seperti bola, tidak perlu diaduk lagi.

Setelah itu, masukkan adonan yang sudah digumpalkan seperti bola ke dalam gilingan mi yang paling besar.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini