#SahabatSayur Harus Tahu, Lebih Sehat Mana Sayuran Ditumis atau Digoreng?

By Virny Apriliyanty, Minggu, 28 Juli 2019 | 10:45 WIB
#SahabatSayur Harus Tahu, Lebih Sehat Mana Sayuran Ditumis atau Digoreng? ()

Sementara itu, menggoreng adalah salah satu proses masak yang sangat mungkin merusak tekstur makanan, terlebih sayuran.

Tapi, para peneliti dari Spanyol dan Meksiko membuktikan sayuran yang dimasak justru bisa membawa dampak kesehatan bagi kita.

Asalkan kita menggorengnya menggunakan minyak zaitun extra virgin.

Baca Juga: Bikin Heboh Karena Minta Ustad Solmed Poligami, April Jasmine Kini Tinggal di Rumah Mewah dengan Dapur Elegan

Untuk membuktikan kesehatan dalam sayuran goreng, mereka mengukur lemak, fenol dan kandungan antioksidan dari sayuran tertentu yang umumnya terdapat dalam diet Mediterania.

Sayuran tersebut seperti tomat, terong, dan labu yang ditumis dalam minyak zaitun extra virgin.

Mereka menemukan menumis sayuran dalam minyak zaitun extra virgin memperkaya sayuran dengan fenol alami, sejenis antioksidan yang dikaitkan dengan pencegahan kanker, diabetes, dan degenerasi makula.

Ini terutama disebabkan oleh minyak zaitun itu sendiri, yang “memperkaya” sayuran dengan fenolnya sendiri.

Jadi, apakah sayuran goreng lebih bagus untuk kesehatan?

Ilmu gizi telah menyarankan terhadap makanan goreng selama beberapa dekade, secara konsisten menunjukkan banyak minyak yang biasa digunakan untuk menggoreng dapat meningkatkan kolesterol darah, menyumbat arteri, serta semuanya dapat menambah berat badan.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

Baca Juga: Jadi Mualaf & Nikahi Pengusaha Kaya, Pemain Dunia Terbalik Ini Makmur & Bangun Rumah Mewah dengan Dapur Elegan!