Kumpulan 5 Resep Tumis Buncis, Praktis dan Mudah Banget! Tinggal Cemplung Pasti Enak

By Refina Jasmine, Kamis, 12 September 2019 | 14:45 WIB
Kumpulan 5 Resep Tumis Buncis, Praktis Banget! Tinggal Cemplung Bahan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Ingin buat masakan sehat di rumah?

Kumpulan 5 resep Tumis Buncis ini siap beri inspirasi!

Praktis banget, tinggal cemplung bahan aja!

Baca Juga: Kenapa Tidak Membuat Resep Tumis Buncis Daging Giling Kalau Mau Sayuran Lezat?

1. Tumis Buncis Ayam Giling

Kumpulan 5 Resep Tumis Buncis, Praktis Banget! Tinggal Cemplung Bahan

Waktu: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:

200 gram buncis, dipotong serong

50 gram ayam giling

100 gram jamur merang

2 siung bawang putih, dicincang halus

1 sendok teh kecap asin

1/2 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

150 ml air

2 sendok teh tepung sagu dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk pengental

1 sendok makan minyak goreng, untuk menumis

Baca Juga: Resep Mudah Tumis Buncis Teriyaki Enak Ini Solusi Tepat Untuk Makan Siang

Cara Membuat Tumis Buncis Ayam Giling:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan ayam giling. Aduk sampai berubah warna.

2. Masukkan buncis dan jamur merang. Aduk rata. Tambahkan kecap asin, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.

3. Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai meletup-letup.

NEXT: TUMIS BUNCIS SOSIS