Resep Ayam Campur Aroma Pandan Enak, Yang Siap Jadi Rebutan Keluarga!

By Amanda Fanny, Selasa, 7 Januari 2020 | 16:00 WIB
Resep Ayam Campur Aroma Pandan Enak Ini Langsung Diburu Siisi Rumah (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Ayam Campur Aroma Pandan, panganan yang mudah dibuat, dan pasti disukai semua keluarga.

Resep Ayam Campur Aroma Pandan ini, punya aroma yang buat semua orang ingin mencobanya, lo!

Bukan cuma karena aromanya, rasa lezat dari Resep Ayam Campur Aroma Pandan ini sudah pasti tidak diragukan lagi.

Baca Juga: Resep Sayap Ayam Lada Hitam Enak Ini Siap Disantap Dalam 30 Menit

Waktu: 30 Menit

Sajian: 8 Porsi

Bahan:1 ekor ayam, potong 20 bagian5 pasang ati ampela, utuh, rebus matang1 sendok teh air jeruk nipis5 lembar daun jeruk, buang tulangnya5 lembar daun pandan, iris2 batang serai, memarkan, iris halus50 gram daun kemangi2 sendok teh garam3/4 sendok teh garam2 batang daun bawang, potong 1 cm1 buah tomat, potong-potong400 ml air2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:10 butir bawang merah2 buah cabai merah besar, buang bijinya2 cm kunyit, bakar, cincang2 cm jahe4 butir kemiri, sangrai

Cara Membuat Ayam Campur Aroma Pandan:

1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit. Cuci bersih.

2. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun pandan, dan serai sampai harum.

3. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan ati ampela aduk rata. Masukkan air sedikit – sedikit sambil dimasak sampai meresap.

4. Tambahkan daun kemangi, daun bawang, dan tomat. Masak sampai mendidih. Masak sampai matang.

Baca Juga: Resep Mudah Ayam Bakar Tulang Lunak Untuk Menu Istimewa Siang Ini

Baca Juga: Resep Otak-Otak Ayam Jamur Enak, Camilan Spesial Untuk Kumpul Keluarga

Baca Juga: Resep Gulai Ayam Daun Mangkokan Enak, Lezatnya Sampai Kebawa Mimpi

Baca Juga: Resep Nasi Gulung Ayam Stik Enak Ini Bikin Si Kecil Semangat Sekolah

Baca Juga: Resep Takoyaki Ayam Enak, Kudapan Praktis & Nikmat Khas Negeri Sakura