5. Tahu Isi Oncom Pedas
Durasi: 35 menit
Sajian: 10 Porsi
Bahan:10 buah tahu kulit segitiga300 ml minyak untuk menggoreng
Bahan isi:150 gram oncom, cincang kasar2 siung bawang putih, iris3 butir bawang merah, iris3 buah cabai rawit merah, iris halus1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/4 sendok teh gula pasir100 ml air1 batang daun bawang, iris halus1 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan pencelup (aduk rata):150 gram tepung terigu protein sedang1/2 sendok makan tepung sagu1/2 sendok teh baking powder1 butir telur150 ml air1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk
Baca Juga: Rindu Kudapan yang Gurih? Tahu Isi Soun Pedas Ini Cocok Banget Jadi Pilihan
Cara Membuat Tahu Isi Oncom Pedas:
1. Isi, panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai rawit sampai harum. Masukkan oncom. Aduk rata.
2. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuangkan air. Aduk hingga meresap. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk rata.
3. Keruk bagian tengah tahu. Beri tumisan isi.
4. Celupkan tahu isi ke dalam bahan pencelup.
5. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.