Tips Membuat Perkedel Kentang Ala Restoran Padang yang Tidak Mudah Hancur dan Lembek! Ternyata Campuran Bahan Ini Jadi Rahasianya

By Siti Afifah, Minggu, 21 Juni 2020 | 14:30 WIB
Ternyata begini rahasia bikin perkedel kentang ala restoran Padang! Mudah banget (SajianSedap)

Penyebab Perkedel Hancur

Penyebab utama perkedel mudah hancur adalah kandungan airnya yang terlalu banyak.

Jadi, perhatikan kesalahan-kesalahan yang membuat perkedel jadi terlalu banyak kandungan airnya ini. 

1. Menggunakan Sembarang Kentang

Jenis kentang ternyata sangat berpengaruh pada hasil akhir perkedel, lo. 

Baca Juga: Rutin Minum Jus Kentang Mentah Tiap, Jangan Kaget Lihat Perubahan Luar Biasa Ini Terjadi di Tubuh Anda

Baca Juga: Terbongkar Cara Restoran Fast Food Membuat Kentang Goreng Renyah dan Gurih, Gampang dan Bisa Dicoba di Rumah

Kalau salah memilih jenis kentang, perkedel bisa jadi lembek dan mudah hancur. 

Membuat perkedel paling baik menggunakan kentang jenis tes karena kandungan airnya sedikit.

Kandungan air yang sedikit akan membuat kentang lumat jadi lebih padat.

2. Kentang Direbus dalam Keadaan Terkupas Kulitnya

Siapa yang selalu merebus kentang dalam kedaan terkupas kulitnya? 

Cara ini ternyata salah besar karena membuat kentang lebih banyak menyerap air. 

Baca Juga: Mulai Sekarang Stop Simpan Kentang di Dalam Kulkas! Ternyata Bisa Timbulkan Bahaya yang Tak Disangka-sangka untuk Tubuh!

Baca Juga: Coba Iris Satu Buah Kentang dan Tempelkan di Ketiak, Hal Menakjubkan Ini Akan Terjadi Pada Tubuh Anda Kurang dari 30 Menit! Wajib Coba

Jika kentang direbus, rebus bersama kulitnya.

Jika dikukus, kukus bersama kulitnya dalam keadaan utuh tanpa terpotong.

Cara ini membuat kentang lebih tidak banyak menyerap air.

Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini