Cuma 5 Menit, Begini Cara Membersihkan Kerang Hijau ala Restoran Seafood! Bersih Tuntas dari Pasir dan Bau Amis

By Sera B, Sabtu, 14 November 2020 | 10:30 WIB
Begini cara membersihkan kerang dari pasir dan bau amis. (Tribun Lampung - Tribunnews.com)

Cuma 5 Menit, Begini Cara Membersihkan Kerang Hijau ala Restoran Seafood! Bersih Tuntas dari Pasir dan Bau Amis

Sajiansedap.com - Walaupun murah dan lezat, teryata mengolah kerang cukup menyusahkan lo, Saselovers.

Sebagai hewan yang hidup di sepanjang bibir pantai, pasir cukup melekat lengket pada tubuh kerang hijau dan kerang dara.

Alhasil, membersihkan kerang dari pasir cukup menghabiskan tenaga dan waktu.

Baca Juga: Jangan Sampai Menyesal Belakangan, Perhatikan Ciri-ciri ini Sebelum Membeli Kerang di Pasar, Catat ya!

Baca Juga: Jadi Favorit, Ahli Sebut Kerang Hijau dengan Ciri Ini Tak Boleh Dikonsumsi Karena Efeknya Mengerikan, Yakin Masih Mau Makan?

Selain itu, bau amis kerang masih tercium walaupun sudah dimasak.

Jangan khawatir, Chef Agung Budiharto dari The Grove Suites by Aston memberikan tips membersihkan kerang dari pasir dan bau amis.

Cara ini hanya menghabiskan waktu lima menit, dan siapapun bisa melakukannya di rumah.

Yuk, simak caranya!

1. Cuci dan rendam pakai air garam

Pertama, cuci bersih kerang dengan air mengalir.

Setelah dipastikan cangkangnya bersih, rendam kerang dengan air garam selama kurang lebih satu jam. Hal itu berguna untuk membuka kulit kerang.

Setelah itu, bilas dengan air bersih.

Baca Juga: Kerap Jadi Menu Favorit, Ternyata Kerang Hijau Tidak Boleh Lagi Dikonsumsi, Efek Sampingnya Tidak Main-Main, Begini Kata Ahli

Baca Juga: Awas! Asam Urat Bisa Semakin Parah Jika Makanan Favorit Sejuta Umat ini Masih Dikonsumsi, Jauhi dari Sekarang!

2. Rebus dengan rempa-rempah 

Kemudian siapkan wajan, lalu mulai rebus kerang.

Tambahkan rempah-rempah berupa serai, daun salam, dan jahe. Rempah ini berguna untuk membuat kerang tidak berbau nantinya.

“Setelah kerang terbuka semuanya, bilas lagi sampai bersih menggunakan air mengalir,” ujar Chef Agung pada Kompas.com, Sabtu (17/10/2020).

3. Bilas dengan air

Setelah cangkangnya terbuka, maka pasir-pasir yang ada di dalam cangkang kerang akan lebih mudah larut ketika dibilas dengan air.

Kerang pun bisa kamu olah lagi sesuai selera, seperti ditumis atau direbus.

Nah begitulah tips membersihkan kerang dari pasir dan bau amis.

Baca Juga: Yakin Masih Mau Makan Kerang Hijau Kalau Tahu Efeknya yang Mengerikan Ini? Ahli sampai Sebut Tak Boleh Dimakan Lagi

Baca Juga: Jauh Lebih Baik dari Obat, Rutin Makan Kacang Merah Rebus Bisa Buat Penyakit Mematikan ini Ogah Singgah di Tubuh

Perlu diingangat bahwa tiga langkah diatas harus dilakukan semua secara berurutan supaya kerang bisa bersih dengan sempurna.

Selamat mencoba di rumah, Saselovers!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan Judul: Cara Masak Kerang Hijau, Ikut Tips Bersihkan dan Resepnya