Cara Agar Pisang Goreng Tetap Kriuk
Ya, ternyata tak sulit loh untuk membuat pisang goreng tetap kriuk walau sudah dingin.
dilansir dari Grid.id, berikut langkah-langkah membuat pisang goreng agar tetap renyah meski sudah dingin.
1. Kalau ingin lebih renyah lagi, tambahkan sedikit air kapur sirih atau baking powder ke dalam larutan tepung.
2. Tepung untuk menggoreng pisang bisa menggunakan air atau santan.
Kalau menggunakan santan, rasanya lebih gurih tapi kulitnya jadi lebih empuk.
Jadi, kalau mau pisang goreng renyah tahan lama, baiknya penggunaan santan atau susu dihindari.
Kulit haruslah pas, tidak boleh terlalu tipis atau tebal.
Baca Juga: Resep Sate Pisang Goreng Lapis Keju & Cokelat Enak, Untuk Camilan Sebelum Makan Malam
Karena itu, kekentalan adonan tepung haruslah pas.
Bila terlalu kental, lapisan tepung akan tebal.