Minum Air Rebusan Kulit Pisang
Kulit pisang memang selalu berakhir begitu saja di tong sampah.
Namun, kini ada baiknya Anda mengolah kulit pisang menjadi air rebusan kulit pisang.
Dilansir dari Nakita.id, manfaat kulit pisang sendiri mungkin sudah banyak yang mengetahui.
Salah satunya untuk kecantikan yaitu menyembuhkan jerawat dengan menggosokkannya ke wajah.
Ternyata tak hanya bisa untuk kecantikan, tetapi juga bisa bermanfaat bagi kesehatan.
Dan tidak perlu repot-repot, untuk mendapatkan kesehatan tersebut Anda perlu meminumnya dalam bentuk air rebusan setiap malam.
Lalu apa saja manfaatnya dari meminum air rebusan kulit pisang setiap malam?
Melansir dari auntyacid.com yang dikutip dari tribunbogor.com disebutkan bahwa air pisang ini bisa membantu masalah insomnia atau sulit tidur.
Insomnia ini sebenarnya bisa disebabkan berbagai faktor seperti cemas, stres, hingga depresi.
Sebenarnya obat untuk membantu tidur tersedia untuk dikonsumsi.